10+ Ide L300 Minibus Modifikasi Paling Kece dan Inspiratif!

Mitsubishi L300 merupakan salah satu mobil legenda yang ada di Indonesia. Mobil ini dipasarkan sejak tahun 1980 dan berbagi pasar dengan pesaingnya dari Suzuki, yaitu Suzuki Carry. Keduanya sama-sama mengeluarkan dua model, minibus dan pick up.

Bentuk dari Mitsubishi L300 minibus rasanya masih Mitsubishi pertahankan untuk menjaga ciri khas klasik tahun 80-an. Karena dari tahun ke tahun “style” kotaknya tidak banyak berubah. Perubahan hanya terdapat pada lampu dan grill depan.

Umumnya mobil ini digunakan sebagai angkutan niaga, baik untuk barang maupun jasa. Jika berbicara tentang model minibus, kabinnya dapat memuat 10-12 orang sehingga sangat cocok untuk dijadikan antar jemput, travel antar kota maupun angkutan kota.

Karena larisnya Mitsubishi L300 Minibus di Indonesia, maka tak jarang pemilik yang melakukan modifikasi pada mobilnya. Tentu modifikasi L300 minibus ditujukan untuk menambah estetika dan kenyamanan saat berkendara. Selain model minibus, Mitsubishi juga punya model L300 pick up.

Di bawah ini ada contoh gambar L300 minibus modifikasi yang dapat kalian jadikan sebagai referensi agar Mitsubishi L300 minibus kalian tampak lebih keren dan modern, simak!

*Disclaimer: tidak satupun gambar di bawah kami claim kepemilikannya, watermarked hanya bertujuan agar gambar lebih unik saja.

Contoh Gambar Modifikasi L300 Minibus

Berani tampil beda dengan modifikasi yang keren dan simpel. Berikut adalah gambar L300 Minibus Modifikasi terbaru 2021.

Gambar Modifikasi Mobil Mitsubishi L300 Minibus

 

L300 Travel
Foto Mobil L300 Modifikasi Travel

 

Dijual L300
Kumpulan Foto L300 Modifikasi

 

l300 new armada
modifikasi bis malam l300 terkeren

 

modifikasi l300 scania
Modifikasi l300 minibus ceper terbaru 2021

 

scania biru l300
gambar mitsubishi l300 minibus kece

 

scania l300
L300 minibus modifikasi mewah

 

l300 velg emas
modifikasi velg mobil l300 minibus

 

mitsubishi l300 pink
gambar l300 minibus modifikasi keren 2021

 

L300 MINIBUS MERAH
contoh modifikasi simpel mitsubishi l300 minibus

 

L300 Wonderful Indonesia
Contoh Gambar Modifikasi Mitsubishi L300 minibus Terbaru

Baca juga: 10+ Ide Buat Kontes Pick Up Modifikasi, Super Inspiratif!

Tips Modifikasi L300 Minibus

Agar mobil L300 minibus kalian menjadi sorotan di jalan raya, kalian harus melakukan modifikasi atau penggantian part di bawah ini.

1. Velg

Supaya mobil kalian tampak lebih berbeda dari kebanyakan L300 pabrikan, pastikan kalian mengganti velg dengan ring yang lebih besar. Velg asli L300 minibus menggunakan ring 14. Maka kalian bisa menaikkan ukuran velg maksimal sampai ring 17 agar tidak terlihat terlalu “bongsor”

2. Cutting Sticker

Stiker menjadi alternatif modifikasi dengan budget rendah namun tetap membuat L300 minibus kalian tampil beda di jalanan. Tema bisa disesuaikan dan karena bodi l300 minibus cukup luas, maka kalian bisa memasang stiker di manapun. Baik bagian samping, depan, belakang maupun bagian atas.

3. Body Kit Tambahan

Pemasangan body kit custom dapat menambah estetika pada L300 minibus kalian. Ada dua bahan yang bisa kalian pilih, plastik fiber atau plat besi. Disesuaikan dengan fungsi mobil kalian karena biasanya bodykit yang berbahan besi menambah berat mobil dengan cukup signifikan.

4. Suspensi (Menceperkan Mobil)

Rasanya kurang jika sudah memasang body kit custom, namun ketinggian mobil masih standar. Khususnya kalian memodifikasi L300 minibus untuk kompetisi atau pameran. Untuk membuat mobil lebih ceper, kalian bisa memotong per ulir sesuai kebutuhan atau menggantinya dengan per aftermarket yang khusus untuk mobil L300 minibus.

Baca juga: 10+ Ide Modifikasi Mobil Vios Terbaru Paling Keren dan Kece!

5. Interior

Jika bagian luar sudah termodifikasi, maka sekarang saatnya mengubah bagian interior untuk menambah kenyamanan penumpang dan pengemudi saat berkendara. Bisa mulai dengan menambah audio system, menambahkan pelapis dashboard dan pintu dengan warna serupa, hingga mengganti warna jok agar senada dengan bagian eksterior mobil.

Selain itu, kalian juga dapat menambahkan Air Conditioner (AC) karena kebanyakan mobil minibus berfungsi untuk mengangkut penumpang. Maka dengan menambahkan AC penumpang kalian dapat merasa lebih nyaman.

Related posts