Perkembangan teknologi membawa perubahan besar dalam banyak aspek di kehidupan kita. Termasuk dengan mencari pekerjaan, semuanya sudah tersedia di Internet. Dengan bermodalkan perangkat dan koneksi internet, kalian sudah bisa langsung mencari lowongan pekerjaan yang sesuai dengan kualifikasi kalian.
Sajian kali ini akan menjelaskan cara termudah untuk mencari lowongan pekerjaan, khususnya bagi lulusan teknik mesin fresh graduate melalui salah satu mesin pencari loker online, yaitu Jooble. Nah, apa itu Jooble, dan bagaimana memanfaatkan fitur pada Jooble untuk mencari pekerjaan yang paling matching dengan kalian.
Apa Itu Jooble?
Jika umumnya kalian menggunakan browser seperti Google, Firefox, atau Opera untuk mencari informasi, maka Jooble lebih ke hal yang lebih spesifik, yaitu mencari lowongan pekerjaan.
Peranan mesin pencari seperti Jooble ini tentunya sangat dibutuhkan, terlebih saat banyak orang yang terkena PHK karena pandemi Covid-19. Dampaknya, tidak sedikit orang yang kembali mencari lowongan kerja karena ingin kembali aktif berkarir dan memiliki penghasilan rutin setiap bulan. Di sisi lain, Jooble sendiri berkomitmen untuk terus menghadirkan berbagai lowongan pekerjaan kepada khalayak yang membutuhkan.
Dilansir dari situs resmi Jooble Indonesia, mereka menklaim diri sebagai mesin pencari khusus untuk pencarian lowongan kerja. Pencarian dilakukan di antara semua portal yang menawarkan lowongan pekerjaan di Indonesia. “Mesin telusur kami mencari posting lowongan kerja di segenap situs lowongan kerja utama di Indonesia,” tulis Jooble pada situsnya.
Fitur Penting Jooble – Boost Your Chance Getting Employed
Jooble memiliki fitur dimana posting lowongan pekerjaan yang sama akan secara otomatis tersaring (filter). Cara ini membuat lowongan kerja yang serupa dari berbagai situs kerja, diperlihatkan sebagai satu posting saja. Filter ini aktif secara otomatis ketika user menggunakan fitur “Search”, yakni kolom “Posisi” dan “Kota, Bagian negara” yang ada pada saat situs pertama kali dibuka.
Cara kerja yang terbilang mudah ini sengaja dihadirkan karena Jooble memiliki tujuan khusus, yakni membantu setiap orang mencari pekerjaan, terlepas dari tempat tinggal, bahasa, agama, warna kulit atau keyakinan. Makanya, selain Indonesia, jaringan perusahaan yang berbasis di Amerika Serikat (AS) ini juga mencakup banyak negara di benua Eropa, Amerika, Afrika, Oseania, dan Asia.
Selain itu, Jooble juga memberi kesempatan kepada siapapun untuk mendapat informasi terkait lowongan kerja. Hal ini dapat terlihat dari menu “Lowongan Pekerjaan Populer”. Di sana tercantum keterangan lulusan SMA, karyawan pabrik, tanpa ijazah, lulusan SMK, hingga operator produksi. Itu artinya, tidak hanya level sarjana atau lebih tinggi yang bisa mendapat informasi lowongan kerja di situs tersebut.
Kenapa Harus Apply Job Online di Jooble?
Dalam situasi tertentu, melamar pekerjaan secara online menjadi pilihan yang tepat. Hal ini terutama saat kalian ingin melanjutkan karir dan mencari pekerjaan untuk jangka panjang. berikut beberapa alasan mengapa mencari pekerjaan di Jooble adalah solusi yang tepat:
- Memungkinkan kalian untuk melamar lebih banyak pekerjaan. Melamar pekerjaan secara online jauh lebih cepat daripada melamar secara langsung. Dalam industri yang kompetitif, mengirimkan resume secara langsung kepada perusahaan adalah pendekatan yang lebih baik. Semakin banyak manajer perekrutan yang melihat aplikasi kalian, semakin besar kemungkinan kalian untuk mendapatkan wawancara.
- Meningkatkan ketersediaan untuk remote job. Melamar secara online memperbolehkan kalian untuk melakukan pekerjaan jarak jauh. Hal ini tentu tergantung pada kesepakatan kalian dengan perusahaan tempat kalian bekerja.
- Cenderung menjadi pilihan yang lebih baik untuk perusahaan besar. Perusahaan besar memiliki departemen perekrutan yang secara proporsional lebih besar daripada perusahaan kecil. Organisasi semacam itu biasanya memilah-milah banyak resume yang untuk mencari kualifikasi dan pengalaman yang sesuai dengan kebutuhan mereka, dan mereka tidak punya banyak waktu untuk bertemu dengan setiap kandidat secara langsung. Untuk itu, melamar pekerjaan secara online dengan membuat resume adalah pilihan yang lebih baik.
- Lebih umum ketika melamar pekerjaan di sektor publik. Karena banyaknya pelamar, sebagian besar perusahaan sektor publik membuka lamaran pekerjaan secara online. Dokumen lamaran pekerjaan dinilai secara elektronik dan diteruskan ke manajer perekrutan pada perusahaan tersebut.
Cara Mencari Loker Teknik Mesin Di Jooble
Khusus untuk lulusan teknik mesin, berikut panduan cara mencari lowongan pekerjaan yang sesuai dengan kualifikasi teknik mesin kalian:
- Kunjungi laman khusus pencari lowongan kerja teknik mesin
- Pilih daerah tempat kalian mau bekerja, dalam kasus ini, saya pilih Makassar
- Untuk filternya, bisa kalian sesuaikan. Di sini saya pilih 3 hari karena mau loker yang masih update
- Sisanya, bisa kalian urus sendiri; gaji, pengalaman kerja, lokasi, dan jenis pekerjaan
- Selamat, kalian sudah menemukan loker yang cocok untuk kualifikasi kalian
Demikian artikel review tentang Jooble, situs pencari lowongan kerja, dan cara mencari loker teknik mesin dengan memanfaatkan fitur yang disediakan oleh Jooble. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa di artikel lainnya.